Gambar: UPI j

  • Bagikan

Padang, 29 Agustus 2024 – Universitas Putra Indonesia “YPTK” Padang, bekerja sama dengan Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Republik Indonesia, resmi membuka kegiatan Vocational School Graduate Academy (VSGA) pada hari ini. Acara pembukaan yang berlangsung di Kampus UPI YPTK ini diawali dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara kedua belah pihak dan dilanjutkan dengan kuliah umum yang membahas potensi sumber daya manusia berbasis kompetensi digital dalam mendukung Indonesia Emas 2045.

Penandatanganan MoU dilakukan oleh Dr. Eng. Hary Budiarto M.Kom, IPM, Kepala BPSDM Kementerian Kominfo RI dan Prof. Dr. H. Sarjon Defit, S.Kom, MSc., Rektor UPI YPTK Padang. Kerjasama ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia Indonesia, khususnya di bidang digital, melalui penyelenggaraan program pelatihan vokasi yang relevan dengan kebutuhan industri.

Dalam sambutannya, Wakil Rektor I Universitas Putra Indonesia YPTK Padang menyampaikan apresiasi atas kerjasama yang telah terjalin. “Kami berharap melalui program VSGA ini, lulusan vokasi di Sumatera Barat dapat meningkatkan kompetensinya dan siap menghadapi tantangan dunia kerja yang semakin kompetitif,” ujarnya.

Sebagai keynote speaker, Dr. Ir. Sumijan, M.Sc. menyampaikan paparan mengenai “Potensi SDM Berbasis Kompetensi Digital dalam Mendukung Indonesia Emas Tahun 2045”. Beliau menekankan pentingnya pengembangan sumber daya manusia yang memiliki kompetensi digital yang kuat untuk mendukung pertumbuhan ekonomi digital Indonesia.

Selain itu, Dr. Christiany Juditha, S.Sos., MA. dari Balai Besar Pengembangan SDM dan Penelitian Kominfo Medan juga memberikan paparan mengenai larangan judi online dan sosialisasi program-program yang diselenggarakan oleh Balai Besar.

Kuliah umum yang disampaikan oleh Kepala BPSDM Kementerian Kominfo RI, Dr. Eng. Hary Budiarto M.Kom, IPM., menjadi puncak acara. Beliau memberikan arahan dan motivasi kepada para peserta mengenai pentingnya terus belajar dan mengembangkan diri di era digital.

Program VSGA yang diselenggarakan oleh UPI YPTK Padang dan BPSDM Kominfo RI ini fokus pada tiga bidang, yaitu Operator Komputer Madya, Video Editor, dan Junior Graphic Designer. Pelatihan ini diharapkan dapat menghasilkan lulusan yang siap kerja dan mampu berkontribusi dalam pembangunan sektor digital di Indonesia.

Dengan terselenggaranya program VSGA ini, UPI YPTK Padang semakin memantapkan posisinya sebagai perguruan tinggi yang berkomitmen dalam menghasilkan lulusan yang berkualitas dan relevan dengan kebutuhan industri.