Gambar: 509432e7 41b8 4289 a31c ba2db3fb693f

  • Bagikan

Professional Academy (ProA) Digital Talent Scholarship Kementerian Komunikasi & Informatika RI, membuka kembali pendaftaran pelatihan Batch 2 di bidang TIK, pada bulan Mei sampai Juni Tahun 2023.

Pada tahun ini, Professional Academy menargetkan dapat mencetak 8.000 talenta digital di berbagai bidang seperti Data Processing, Cloud, DevOps, Design, Programming, Project Management, Network & Security, bermitra dengan Global Technology & Local Edu-tech.

Pada Batch 2 kali ini, Professional Academy berhasil menjaring lebih dari 4.852 pendaftar. Untuk memenuhi kebutuhan, Professional Academy menerima 3.500 peserta yang terbagi ke 3 pelatihan seperti Data Analytics Google, Project Management Google dan Alibaba Cloud Computing di batch ke-2.

Untuk membekali para peserta, Professional Academy mengadakan Onboarding Session Day yang dilaksanakan secara hybrid. Dimana tim Professional Academy dan Pejabat terkait hadir secara luring (Offline) di Balai Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Penelitian Komunikasi dan Informatika Bandung, perwakilan mitra dan seluruh peserta hadir secara daring (Online) yang dapat diakses melalui platform aplikasi Zoom & Streaming Youtube, dengan nama akun Professional Academy.

Acara Onboarding Session Day ini dihadiri oleh Kepala Pusat Pengembangan Profesi & Sertifikasi Balitbang SDM Kominfo RI, bapak Hedi M. Idris, yang sekaligus membuka acara tersebut & secara simbolis menandakan pelatihan Batch 2 Professional Academy resmi telah dimulai. Acara ini juga dihadiri secara daring (Online) oleh para Mitra yang diwakili oleh Eggy Tanuwijaya selaku Head of Solution Architect dari Alibaba Cloud Indonesia dan Dora Songco, Representative dari Google Indonesia.

Ketua Subpokja Professional Academy, Badar Agung Nugroho juga hadir untuk memberikan laporan terkait program Professional Academy Tahun 2023 kepada 700 lebih orang yang hadir melalui Zoom & 2.800 lebih penonton yang hadir melalui Streaming Youtube.

Onboarding Session Day yang diselenggarakan oleh Professional Academy diharapkan dapat memberikan motivasi serta persiapan kepada seluruh peserta yang hadir untuk memasuki tahapan pelatihan. Para Peserta dibekali oleh para Mitra & tim Professional Academy yang hadir sebagai Panelis, agar dapat menyelesaikan pelatihan sampai tahapan terakhir.

3.500 peserta yang ditargetkan oleh Professional Academy ini dalam rangka untuk memenuhi kebutuhan Digital Talent Scholarship di bawah Kementerian Komunikasi & Informatika RI untuk mencetak 100.000 talenta digital pada tahun 2023.


Label
lemhanas