Kepala Badan Pengembangan SDM Kominfo, Kementerian Kominfo, Dr. Eng. Hary Budiarto M.Kom., IPM., bersama tim dari BPSDMP Kominfo Banjarmasin, melakukan audiensi dengan Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Tengah, Drs. H. Nuryakin, M.Si., dalam rangka menginisiasi kerja sama antara Kementerian Kominfo dan Pemprov Kalimantan Tengah. Pertemuan ini berlangsung di Kantor Gubernur Kalimantan Tengah, tepatnya di ruang rapat Sekdaprov Kalteng, pada Jumat (21/06).
Dalam kesempatannya, Hary Budiarto selaku Kepala Badan Pengembangan SDM Kominfo memaparkan produk program BPSDM Kominfo Kementerian Kominfo yaitu Digitalent Scholarships, Beasiswa S2 bidang Kominfo, dan program Digital Leadership Academy (DLA). Selain itu disampaikan juga tentang hasil pengukuran IMDI untuk provinsi, Kabuparen dan kota seluruh Kalimantan Tengah, dan platform khusus penyediaan Talenta bidang digital ‘Diploy’ yang diperuntukkan bagi alumni program Digital Talent Scholarship (DTS) yang mencari kerja dan magang.
Kepala Badan menyampaikan harapannya agar kerjasama dengan Pemerintah Daerah Provinsi Kalimantan Tengah bisa lebih ditingkatkan lagi khususnya pada dalam penguatan pengetahuan digital para ASN melalui peraturan agar ASN diwajibkan untuk belajar mandiri selama 20 JP dalam setahun. BPSDM Kominfo sendiri sudah menyiapkan modul mindset digital dan literasi digital serta basic digital skill yang bisa diakses sehingga user yang sudah daftar dapat melakukan pembelajaran secara mandiri. Kepala Badan menyampaikan juga untuk pelatihan tingkat lanjut yang berbasis luring bisa dilaksanakan melalui model cost sharing antara anggaran BPSDM Kementerian Kominfo dan BPSDM Pemerintah Daerah Provinsi Kalimantan Tengah maka Pemda dapat mengajukan anggaran tambahan dalam perubahan APBD.
Label
bpsdm, kominfo, pemda, kalteng