• Bagikan

RA Kartini dikenal sebagai pelopor kebangkitan wanita di Indonesia, hari lahirnya diperingati setiap tanggal 21 April atau yang dikenal dengan Hari Kartini. BPSDMP Kominfo Bandung melaksanakan peringatan Hari Kartini pada hari Jumat, 20 April 2018 di Aula BPSDMP Kominfo Bandung. Kepala BPSDMP Kominfo Bandung, Dra. Betty Djuliati, dalam sambutannya mengatakan kepeloporan RA Kartini wajib kita tiru dan kita amalkan. Kini wanita Indonesia telah memperoleh hak-haknya sebagai wanita dan memperoleh kebebasan. Tetapi perjuangan cita Kartini belum sepenuhnya berhasil. Masih Banyak wanita-wanita Indonesia yang perlu diperjuangkan nasibnya. Pada peringatan Hari Kartini tersebut, seluruh pegawai BPSDMP Kominfo Bandung mengenakan pakaian adat tradisional, seperti adat Sunda, Betawi, Jawa, Madura, Batak, Minang, Lampung, Dayak, Gorontalo, Makassar, dan Timor. Kegiatan tersebut sekaligus juga dilakukan pelepasan kepada Dra. Risa Sunarsi salah seorang Peneliti BPSDMP Kominfo Bandung yang telah purna bakti.


Label
berita, bpsdmp kominfo bandung