• Bagikan

Jakarta (14/12/2022) – Setelah sukses menyelenggarakan Program “10x1000 Tech for Inclusion” sebanyak enam batch sejak bulan Juni hingga November 2022, Digital Entrepreneurship Academy (DEA) Kominfo dan Ant Group mengadakan penutupan sekaligus forum temu alumni melalui acara “Closing Event 10x1000 Indonesia Chapter – 2022: Networking, Start Here!” pada Rabu (14/12) di Hotel Mandarin Oriental, Jakarta.

Acara dibuka oleh Hary Budiarto selaku Kepala Badan Litbang SDM Kominfo RI. Ia menekankan pentingnya fintech untuk mendukung perkembangan UMKM di Indonesia. “Sejalan dengan transformasi digital sektor UMKM, Indonesia telah menargetkan sebanyak 50 persen atau 64 juta UMKM agar menggunakan platform digital untuk meningkatkan penjualan. Target onboarding UMKM ke platform digital untuk mengoptimalkan potensi pertumbuhan ekonomi inilah yang menjadikan fintech sebagai kontributor penting dalam digitalisasi UMKM,“ ujar Hary.

Selanjutnya, Said Mirza Pahlevi selaku Kepala Pusat Penelitian dan Pengembangan SDPPPI dalam sambutannya mengatakan bahwa rendahnya literasi keungan digital di kalangan UMKM masih menjadi permasalahan krusial. “Di tengah pesatnya perkembangan fintech, literasi keuangan digital masih terbilang rendah. Hal ini yang menjadi latar belakang kami untuk berkolaborasi bersama ANT Group melalui program “10x1000 Tech for Inclusion”, ujar Mirza.

Mirza menyampaikan bahwa dalam kurun waktu enam bulan pelatihan yang terdiri dari enam batch, terdapat 1.096 pendaftar dan 224 peserta yang telah lulus pelatihan. Berdasarkan sebaran usia, rentang umur 30-35 tahun menjadi peserta terbanyak yang mengikuti program ini. Sedangkan berdasarkan jenis kelamin, terdapat 67,6% peserta laki-laki dan 32,4% peserta perempuan yang mengikuti program.

Acara dilanjutkan oleh pemaparan materi oleh Femmy Eka Kartika selaku Deputi Bidang Koordinasi Peningkatan Kualitas Anak, Perempuan, dan Pemuda Kemenko PMK dan Siti Azizah selaku Deputi Bidang Kewirausahaan Kemenkop UKM. Selain itu, Carrie Suen selaku Senior Advisor International Public Policy and Government Affairs Ant Group dan Vincent Iswara selaku CEO and Co-Founder of DANA Indonesia juga memberikan talkshow bertajuk “Fintech Talk: Before, Now, and Next”.

Melalui acara “10x1000 Closing Event 2022”, Kominfo mengapresiasi semua pihak yang telah mensukseskan program ini, khususnya Ant Group dan Dana Indonesia yang sudah bermitra dengan Kementerian Kominfo untuk mendukung percepatan transformasi digital UMKM Indonesia. Apresiasi juga diberikan kepada para mitra; AFTECH, AFPI, idEA, ABI, AFSI, ALUDI, Perbanas, ASBISINDO, AASI, 1000 Startup Digital, DEA Mentors, dan peserta yang telah hadir dan berkomitmen untuk mengikuti program “10x1000 Tech for Inclusion”.

Di penghujung acara, Riza Azmi selaku Koordinator Program DEA, memberikan kata penutup. “Semoga acara closing event pagi ini bisa membuka ruang kolaborasi bagi para alumni untuk saling mengembangkan teknologi keuangan, digitalisasi keuangan dan inklusi keuangan di masa depan,” pungkasnya. (PSDPPPI/RA-Pubdokpus/RAF)


Label
10x100, dea, alumni, fintech, forum, inclusion, kominfo, tech, dorong, dts, for, gelar, kolaborasi, pemanfaatan, program, puslitbang sdpppi, temu, tim, umkm