Gambar: Foto Kepala Badan dan Gubernur Sumbar Pada Kegiatan Digital Leadership Academy (DLA) dan Government Transformation Academy (GTA) Di  Provinsi Sumatera Barat Tahun 2024

  • Bagikan

Padang (08/03/2024) Digital Leadership Academy atau DLA Tahun 2024 secara resmi diselenggarakan di Provinsi Sumatera Barat yang dibuka oleh Gubernur Sumatera Barat Bapak Mahyeldi Ansarullah pada Kamis 7 Maret 2024 Bertempat di Istana Gubernur Provinsi Sumatera Barat, Kota Padang. Acara pembukaan dihadiri Bapak Hary Budiarto selaku Kepala BPSDM Kominfo sekaligus memberikan materi pada kegiatan tersebut. Turut hadir pada kegiatan tersebut Bupati dan Walikota pada kabupaten/kota di Sumatera Barat, Kepala Pusdiklat Kemkominfo, Bapak Baso Saleh, Para Kepala Satker/UPT di Lingkungan Kementerian Kominfo baik yang hadir secara luring maupun daring, Para Kepala Organisasi Perangkat Daerah, Kota dan Kabupaten Sumatera Barat yang juga sebagai Peserta Pelatihan DLA Tahun 2024 dan juga dihadiri peserta Government Transformation Academy (GTA).

Tema yang diusung untuk pelatihan DLA untuk skema Smart Digital Leader Province adalah “Innovation and Collaboration Driven by Digital Leadership”. Tema ini dipilih untuk mewujudkan Smart Province dan percepatan implementasi transformasi digital di Sumatera Barat. Pelatihan ini akan berlangsung mulai dari tanggal 7 Maret 2024 sampai dengan 30 April 2024. Kepala BPSDM Prov Sumatera Barat Ibu Desniarti memberikan laporan terkait jumlah peserta yang mengikuti pelatihan yaitu sebanyak 45 orang dengan rincian sebagai berikut :

No

Pemerintahan

Jumlah Peserta

1.

Provinsi Sumatera Barat

33

2.

Kota Padang

1

3.

Kota Sawahlunto

1

4.

Kota Solok

1

5.

Kabupaten Tanah Datar

1

6.

Kabupaten Solok Selatan

1

7.

Kabupaten Agam

1

8.

Kabupaten Pesisir Selatan

1

9.

Kabupaten Padang Pariaman

1

10.

Kabupaten Kepulauan Mentawai

1

11

Kabupaten Dharmasraya

1

12

Kabupaten Pasaman

1

13

Kabupaten Sijunjung

1

Total

45

Pelatihan DLA dengan mitra Pemprov. Sumatera Barat ini akan dilaksanakan secara hybrid atau blended learning. Dua hari pertama akan dilakukan secara Classical Method, kemudi lanjutkan secara online dengan bantuan teknologi informasi yaitu video conference.

Gubernur pada sambutannya menyampaikan pentingnya peningkatan kompetensi melalui pelatihan GTA dan DLA yang di era digital tidak boleh lambat dan juga menghambat dalam menjalankan segala pekerjaan maupun proses bisnis. Kemudian untuk menuju Smart Province yang didukung Smart City diseluruh Kabupaten Kota. Selanjutnya bapak Gubernur juga menutup pelatihan GTA yang sudah berjalan sebelumnnya.

Kepala BPSDM Kominfo menyampaikan bahwa kegiatan DLA harus terintegrasi dengan GTA dan TSA karena hasil rencana aksi harus diimplementasikan oleh satuan kerja yang nantinya akan melibatkan mahasiswa. Kegiatan rencana aksi DLA oleh pemerintah daerah dengan mahasiswa akan ada konversi sks dari perguruan tinggi yang melibatkan mahasiswanya.

Selain itu, bapak Gubernur Menyampaikan bahwa Provinsi Sumatera Barat butuh banyak program pelatihan seperti DEA yang akan mencetak talenta kewirausahaan digital karena secara alamiah wilayah Sumatera Barat sudah kuat dalam berwirausaha sehingga dengan memanfaatkan teknologi digital dapat berjualan secara online sehingga dapat meningkatkan ekonomi digital. Kabadan meminta kepala BBPSDMP Medan untuk menindaklanjuti program-program pelatihan di Provinsi Sumatera Barat.

Selanjutnya pada Hari Jumat Tanggal 8 Maret 2024 Kepala BPSDM Kominfo, Kepala Pusdiklat dan Kepala BBPSDMP Medan serta ibu Kadis Kominfo provinsi Sumbar berkunjung ke Universitas YPTK UPI Padang salah satu universitas swasta terbesar di Sumbar yang banyak mencetak talenta digital dari mulai tingkat S-1, S-2 hingga S-3. Hasil kunjungan tersebut pihak Universitas YPTK UPI Padang menyambut baik program-program Kemenkominfo dan Pemda Sumbar khususnya Dinas Kominfo, dan para pimpinannya mengharapkan adanya kerjasama yang dituangkan dalam MOU dan PKS. Pada bulan mei ada acara wisuda para mahasiswa bisa dilaksanakan acara job fair, magang kerja di dinas Kominfo sumbar dan pembukaan atau launching program Talent Scouting Academy (TSA) yang terintegrasi dengan program DLA. Untuk itu, Kabadan berharap agar Balai Besar PSDMP Medan dapat menindaklanjutin hasil kunjungan dan kesepakatan bersama ini.


Label
pembukaan dla, penutupan, gta, sumatera barat