Manado (27/04/2019). Kegiatan Fasilitasi pengenalan TIK bagi wanita yang berasal dari UMKM (Usaha Makro Kecil Menengah) di kota Manado berlangsung Sabtu, 27 April 2019 di galeri internet Balai Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Penelitian (BPSDMP) Kominfo Manado. Kegiatan yang merupakan program rutin dari BPSDMP Kominfo Manado ini, dibuka langsung oleh Kepala BPSDMP Kominfo Manado, Christiany Juditha, S.Sos,.M.A.
Dihadapan belasan peserta UMKM dari kelurahan Malendeng, Manado ini, Juditha mengatakan bahwa sudah saatnya perempuan menguasai TIK dalam menunjang usaha mereka. Dan penguasaan TIK akan sangat membantu para perempuan pengusaha dalam mempomosikan apa yang menjadi usaha mereka sehari-hari terutama melalui media sosial. Karena itu Juditha mengharapkan semua peserta dapat mengikuti pelatihan ini dengan baik, sehingga dapat juga memperoleh keterampilan yang memadai untuk menunjang usaha masing-masing.
Sementara itu, narasumber yang menjadi pengajar dalam kegiatan ini, Asriani Purnama, ST, secara gambling memberikan penjelasan dan bimbingan cara mengoperasikan komputer, serta dan pengenalan e-Marketplace bagi peserta. Tujuannya agar memudahkan peserta memasarkan produk dagangan mereka melalui media sosial. (*JA)
Label
bpsdmpkominfo, manado, galeri internet, wanita, anak-anak, 2019, ibu pengusaha, guru