Gambar: Foto Kerja sama antara BPSDMP KOMINFO Bandung dengan Yayasan Nurani Dunia  (Kampung Ilmu Purwakarta) Guna Mendorong UMKM Go Digital

  • Bagikan

Purwakarta (17/05/2024) Kepala Badan Pengembangan SDM Kominfo Kementerian Kominfo Bapak Hary Budiarto hadir sekaligus membuka pelatihan Digital Talent Scholarship program Digital Entrepreneurship Academy dengan Tema Kewirausahaan Digital Dasar Batch 2 yang diadakan di Kampung Ilmu (Yayasan Nurani Dunia) Desa Tegalwaru Purwakarta. Hadir pada kegiatan tersebut Ketua Yayasan Nurani Dunia, Bapak Imam B. Prasodjo, Ph.D., Kepala LLDIKTI Wilayah IV, dalam hal ini diwakili oleh Ibu Dhita, Kepala BPSDMP KOMINFO Bandung, Ibu Nur Azizah, M.Si.

DEA merupakan salah satu program DTS berupa beasiswa pelatihan yang ditujukan untuk masyarakat umum calon pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), serta pelaku usaha UMKM yang ingin naik kelas dalam hal pemanfaatan teknologi digital untuk dapat meningkatkan usahanya. DEA bertujuan untuk mendorong peningkatan keterampilan digital mulai dari dasar hingga menengah bagi calon pelaku usaha UMKM dan pelaku usaha UMKM.

Kampung Ilmu yang diinisiasi oleh bapak Imam B. Prasodjo merupakan kawasan pendidikan transdisiplin hybrid formal-informal. Setelah perjalanan naik-turun dan berkelok-kelok hampir sekitar 1,5 jam dari pusat kota, pengunjung ''kampung'' ini akan mendapati rangkaian gedung sekolah modern bertingkat milik SMKN Tegalwaru yang diapit Gunung Bongkok dan Gunung Parang. Terintegrasi dengan gedung pendidikan formal SMKN Tegalwaru tersebut, sejumlah area pendidikan terapan fungsional juga dibangun di penjuru desa. Beberapa di antaranya yaitu Kebun Ilmu, green house, kawasan peternakan ''vila'' kambing, area peternakan ikan, dan lain-lain.

Pada sambutannya Kepala Badan menyampaikan tantangan utama bagi UMKM dalam era ekonomi digital adalah keterbatasan akses teknologi dan infrastruktur, serta kurangnya literasi digital. Hal ini menyebabkan UMKM kesulitan dalam memanfaatkan peluang yang ada dan memperluas bisnis mereka secara online. Oleh karena itu hadir program DEA untuk menjawab tantangan tersebut.

Kepala Badan berharap seluruh peserta dapat memanfaatkan kesempatan pelatihan ini dengan sebaik-baiknya, sehingga di akhir berhasil lulus dan dapat memanfaatkan ilmu yang didapat di lingkungan kerjanya masing-masing. Serta untuk para peserta terbaik akan melanjutkan pelatihan ke tingkat berikutnya dan akan diberikan kesempatan untuk belajar dari beberapa wilayah yang memiliki UMKM maju seperti Purbalingga dan Boyolali.


Label
umkm, digital, dea, kampung, ilmu, purwakarta