Gambar: Foto Kepala Badan Pada Saat Menerima Kunjungan Microsoft

  • Bagikan

Jakarta (05/02/2024) Bertempat di Ruang Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Kominfo Kementerian Komunikasi dan Informatika Kepala BPSDM Kominfo Bapak Hary Budiarto menerima kunjungan dari tim Microsoft yang diwakili oleh Bapak Fajar W. Selaku Direktur Teknologi Microsoft. Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Puslitbang Aptika dan IKP bapak Mirza, Kepala Pusdiklat Bapak Baso Saleh, Ketua Tim Kerja DLA, dan Ketua Tim Beasiswa Kominfo Ibu Eyla

Kepala Badan menyampaikan informasi mengenai target pelatihan BPSDM Kominfo yang berjumlah 100.000 pada tahun 2024 sehingga perlu adanya kerjasama antara BPSDM Kominfo dan para stakeholders, salah satunya Microsoft. Saat ini Microsoft telah bekerja sama dengan BPSDM Kominfo melaksanaka berbagai tema pelatihan dari penggunaan Microsoft Office sampai pada tema pelatihan untuk Cyber Security dan AI. Bahkan untuk tahun 2024 telah dibuka pendaftaran untuk pelatihan Power Business Intelegence Microsoft yang akan dilanjutkan dengan sertifikasi.

Kabadan meminta agar Microsoft dapat membantu pelaksanaan pelatihan DLA dengan menyediakan nara sumber dan pelatihan GTA untuk para ASN terutama di daerah dengan memberikan pelatihan dasar untuk ASN seperti penggunaan Microsoft office dll. Selain itu juga, pelaksanaan Bersama untuk tema Women in AI Tech dalam rangka menyambut hari kartini yang akan dilaksanakan secara online.

Direktur Teknologi Microsoft menyampaikan bahwa Microsoft telah memiliki modul pelatihan DLA yaitu memunculkan rasa nyaman menghadapi digitalisasi, dapat membangun desain thinking para eksekutif dan mempelajari core deliver section dari para expert serta modul metode praktek langsung sehingga bisa menambah sudut pandang sebagai direct user dari teknologi yang dipelajari.

Pada pertemuan tersebut hadir pihak ke-3 yang akan membantu tindak lanjut pertemuan dengan pihak Microsoft untuk melaksanakan pelatihan-pelatihan yaitu Biji-biji Iniative dari Malaysia yang Alamat websitenya https://www.biji-biji.com/


Label
kolaborasi, kemkominfo, microsoft, talenta, digital