Selasa – 31 Januari 2023. Hary Budiarto selaku Kepala Badan Litbang dan SDM Kementerian Kominfo menjadi Pembicara dalam Konferensi Pers mengusung tema “Program Penyediaan Talenta Digital Kominfo”, didampingi oleh Haryati sebagai Sekretaris Badan Litbang SDM, lalu Said Mirza Pahlevi selaku Kapuslitbang Aptika dan IKP, serta Kapusbang Profesi dan Sertifikasi yaitu Hedi M. Idris.
Disambut oleh Hary Budiarto, “Ini adalah program-program pelatihan yang diselenggarakan oleh Badan Litbang Kementerian Kominfo dan ini Gratis. Masyarakat, mahasiswa, atau pekerja tinggal melakukan pendaftaran, kemudian kita seleksi, dia bisa mengikuti pelatihan ini secara online maupun offline.” jelasnya.
Program Digital Talent Scholarship terbagi ke dalam delapan akademi meliputi Fresh Graduate Academy, Vocational School Graduate Academy, Thematic Academy, Professional Academy, Government Transformation Academy, Digital Entrepreneurship Academy, Digital Leadership Academy, dan Talent Scouting Academy. Telah hadir pula pelatihan khusus yang dilakukan bagi level pimpinan yaitu Digital Leadership Academy (DLA), cangkupan mulai dari pemerintah pusat maupun daerah, BUMN, BUMD, swasta, para C-level dan founder-founder start up digital lainnya.
Menjadi strategi dalam penyediaan talenta digital yang hadir untuk meningkatkan keterampilan, produktivitas, daya saing, dan profesionalisme angkatan kerja muda, masyarakat umum, dan aparatur sipil negara di bidang teknologi informasi dan komunikasi.
Ditegaskan bila, “Tujuannya adalah kita menyediakan tenaga-tenaga baru, pekerja-pekerja baru, atau talenta talenta baru untuk mengisi kekosongan yang ada di industri," tutur Hary Budiarto.
Label
digital talent scholarship, digital leader academy, balitbang sdm kominfo