Gambar: Foto Ngopi Bareng Kepala BSDM Kominfo mendalami Digital Talent Center (DTC)

  • Bagikan

Jakarta, 5 Juli 2024 – Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kementerian Kominfo didampingi Bapak Hendra Fatadona selaku Plt Ses Balitbang SDM Kominfo, Bapak Said Mirza Pahlevi sebagai Kepala Puslitbang Aptika dan IKP, Bapak Baso Saleh sebagai Kepala Pusdiklat, Bapak Hamdani Pratama selaku Kepala BPPTIK Cikarang serta Ibu Raden Rhina Anita Ernita Martono selaku Kepala Biro Hubungan Masyarakat Kementerian Kominfo.

Sebagai Narasumber pada acara "Ngopi Bareng Pejabat Kominfo" yang digelar untuk mendukung transformasi digital di Indonesia. Acara ini diadakan untuk memperkuat komunikasi dan kolaborasi antara Kominfo dan masyarakat dalam rangka memajukan ekosistem digital nasional.

Kabadan Hary Budiarto, menyampaikan tentang pusat pengembangan talenta digital atau Digital Talent Center (DTC) yang digagas oleh Bapak Menteri Kominfo. BPSDM Kominfo sedang menyiapkan kajian teknokratik tentang DTC untuk diserahkan pada Bapak Presiden Joko Widodo oleh Bapak Menteri Kominfo.

Untuk saat ini DTC yang dimiliki BPSDM Kominfo baru ada di Cikarang yang merupakan hibah dari pemerintah Korea Selatan, dengan dilengkapi berbagai fasilitas pendukung. Dalam kesempatan ngopi bareng kabadan membagikan brosur tentang Informasi DTC pada para wartawan.

Kepala BPSDM Kominfo berharap dengan penjelasan yang detil mengenai Digital Talent Center (DTC) kepada para rekan rekan wartawan yang hadir, dapat semakin memahami pentingnya kehadiran DTC disetiap provinsi, agar GAP talenta digital yang terjadi bisa semakin berkurang di Indonesia.

Berita Terkait:

https://forumkeadilan.com/2024/07/05/kominfo-ungkap-perkembangan-digital-talent-center-sudah-ada-di-9-lokasi/

https://sumbar.antaranews.com/berita/618882/ngopi-bareng-kominfo

https://katadata.co.id/digital/teknologi/6687dbff03741/gandeng-korsel-kominfo-dirikan-sekolah-coding-dan-kecerdasan-buatan


Label
ngopi bareng pejabat kominfo, kepala bpsdm kominfo, digital talent center (dtc)