Gambar: Foto Kegiatan Pelatihan Fronter ICTs For Sustainable Development dibawah Kerangka APCICT (Asian and Pacific Training Centre for Information and Communication Technology for Development) dan BPSDM Kominfo Kementerian Komunikasi dan Informatika RI

  • Bagikan

Jakarta (30/08/2023) Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kementerian Komunikasi dan Informatika RI, Bapak Hary Budiarto hadir secara daring memenuhi undangan dalam rangka membuka pelatihan Fronter ICTs For Sustainable Development dibawah Kerangka APCICT (Asian and Pacific Training Centre for Information and Communication Technology for Development) dan BPSDM Kominfo yang bertempat di BPPTIK (Balai Pelatihan dan Pengembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi) Cikarang pada hari Rabu 30 Agustus 2023. Hadir dalam kegiatan tersebut Director UN-APCICT DR. Kiyoung Ko, Plt. Kepala Balai Pelatihan dan Pengembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi, Bapak Hamdani, Para Pejabat Tinggi Pratama di Lingkungan Badan Pengembangan SDM Kominfo Kementerian Kominfo, serta para pengajar dan peserta pelatihan Badan Pengembangan SDM Kominfo dan APCICT.

Pada kesemepatannya Director UN-APCICT DR. Kiyoung Ko menyampaikan apresiasi terhadap kolaborasi yang telah dilakukan antara BPSDM Kominfo dan UNAPCICT dalam memberikan pelatihan serta sertifikasi dalam bidang TIK yang sesuai dengan visi misi APCICT yang berfokus pada pelatihan, berbagi pengetahuan, serta dialog dan kemitraan multi-pemangku kepentingan. Kepala Badan pada paparannya menyampaikan peran Kementerian Kominfo melalui BPSDM Kominfo yang melaksanakan program Digital Talent Scholarship yang pada Tahun 2023 Digital Talent Scholarship menargetkan sebanyak 100.000 peserta pelatihan dan telah diselesaikan target tersebut pada semester 1 Tahun 2023. Per Agustus 2023 DTS telah melatih sebanyak 111.657 peserta dan bekerjasama dengan berbagai mitra global dan top unviersity dengan berbagai macam tema terkini seperti IoT, Cybersecurity, Artificial Intelegence dll. Capaian ini tidak dapat dilakukan tanpa kolaborasi yang solid antara mitra ataupun lintas Kementerian/Lembaga.

Pada pelatihan yang dilaksanakan hari ini harapannya para peserta yang berasal dari ASN (Aparatur Sipil Negara) mampu mengikuti pelatihan secara maksimal agar nantinya ilmu yang diperoleh dapat diimplementasikan terhadap masing-masing instasi, sehingga dapat terwujudnya pelayanan administrasi publik ataupun proses bisnis lainnya menjadi lebih efisien dan transparan.


Label
bpptik, un-apcict, pelatihan, icts, bpsdm kominfo