Gambar: Pembukaan Digital Leadership Academy Sumut oleh Kabadan Litbang SDM Kemkominfo

  • Bagikan

Medan (02/03/2023) – Bertempat di Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Sumatera Utara, Kepala Badan Litbang SDM Kemenkominfo RI, Hary Budiarto membuka pelatihan Kepemimpinan yang bertemakan “Smart Digital Leader Sumatera Utara Bermartabat Tahun 2023 yang diikuti oleh eselon II dari berbagai kabupaten/kota di Provinsi Sumatera Utara. Acara tersebut dihadiri oleh Sekretaris Daerah Provinsi Sumatera Utara, Arief Sudarto Trinugroho. Pada sambutannya pak Sekda berharap para peserta pelatihan dapat keluar dari zona nyaman masing-masing dengan cara mengikuti pelatihan dengan penuh keseriusan.

Kabadan menyampaikan beberapa poin penting termasuk Langkah-langkah yang perlu diambil dalam melaksanakan akselerasi transformasi digital. Selain itu Kabadan menegaskan mengenai penerapan reformasi birokasi tematik arahan Presiden dalam hal ini mengusulkan untuk membuat rencana aksi satu data di sektor pariwisata super prioritas danau toba dan penyusunan arsitektur SPBE di seluruh kabupaten/kota di provinsi Sumatera Utara. Oleh karena itu dalam pembukaan dihadirkan deputi Kementerian pariwisata dan ekonomi kreatif serta Staf Ahli Bappenas bidang satu data nasional.

Harapannya setelah proses pelatihan selesai, para peserta dapat melakukan aksi perubahan guna mewujudkan transformasi digital nasional dan pokja GTA melanjutkan dengan pelatihan ASN untuk peningkatan kompetensi teknis arsitektur SPBE yg modulnya sudah disusun hasil kerjasama antara Kementerian PANRB dan Badan Litbang SDM Kemenkiminfo.


Label
digital leadership academy, sumut, leader, akademi