Jakarta (03/06/2024) Workshop Kehumasan tingkat menengah di lingkungan Kementerian Komunikasi dan Informatika resmi dibuka oleh Kepala BPSDM Kominfo Bapak Hary Budiarto pada Senin, 3 Mei 2024. Hadir pada kegiatan tersebut Kepala Pusdiklat Kominfo Bapak Baso Saleh, Kepala Biro Humas Ibu Raden Rhina Anita, Staf Khusus Menkominfo Bapak Jopie Sugiharto, dan Tim Pengajar dari LSPR serta para peserta diklat.
Kabadan menjelaskan tujuan workshop kehumasan digital tingkat menengah ini yang dirancang khusus untuk membantu para peserta diklat yang sudah memiliki dasar pengetahuan di bidang kehumasan digital, untuk lebih mengembangkan kemampuan dan meningkatkan strategi komunikasi digital. Dalam workshop ini nantinya akan berfokus pada beberapa aspek penting, antara lain:
1. Critical & Creative Thinking in Defining Communication Tactics Social Media
2. Tactic Development of Stakeholders Handling
3. Integration of Marketing Public Relations
4. Digital Communication Audit
Pada sambutannya Bapak Jopie Sugiharto menyampaikan pesan Bapak Mekominfo bahwa pelatihan kehumasan ini didorong oleh keinginan yang kuat untuk memperbaiki dan memperkuat kehumasan di kominfo, berawal dari instruksi yang ada di rapim terkait para pejabat perlu memiliki kemampuan berbicara agar publik dapat tahu apa saja yang telah dilakukan oleh Kementerian Kominfo dengan harapan Kominfo dapat menjadi contoh untuk kehumasan di pemerintahan.
Kepala badan berharap melalui workshop yang bekerjasama dengan London School Public Realation (LSPR), agar Bapak/Ibu dapat memperdalam pemahaman dan keterampilan yang telah dimiliki, serta memperoleh wawasan baru yang dapat langsung diterapkan dalam pekerjaan sehari-hari. Saya juga mendorong semua peserta untuk aktif berdiskusi, berbagi pengalaman, dan saling belajar satu sama lain.
Label
gta, kehumasan, diklat, kominfo