Berdasarkan hasil seleksi calon peserta Program Microcredential: Pelatihan Fundamentals Of Cloud Computing And Networking Administrator For Digital Entrepreneurs Tahun 2024 yang telah dilaksanakan selama tanggal 29 – 31 Juli 2024, maka tim panitia mengumumkan calon peserta yang dinyatakan LULUS SELEKSI dalam daftar terlampir.
Kepada seluruh peserta yang dinyatakan lulus seleksi, dimohon kehadirannya dalam tahap Persiapan Kelas/Onboarding yang akan diselenggarakan pada:
Hari/Tanggal : Jumat, 2 Agustus 2024
Waktu : 10.00 - 11.00 WIB
Zoom : https://us02web.zoom.us/j/83274074948?pwd=AQ4UcimkPciR2UoHybLovs0VC4abas.1 Meeting ID: 832 7407 4948 Passcode: 78879
Adapun informasi penting yang harus diperhatikan bagi peserta diantaranya adalah:
- Peserta lolos seleksi akan dihubungi panitia Puslitbang SDPPPI Kominfo secara resmi melalui email dan Whatsapp yang terdaftar di website Digitalent
- Hati-hati penipuan yang mengatasnamakan Kementerian Kominfo/Puslitbang SDPPPI/Mitra Pelatihan, pelatihan ini tidak dipungut biaya (Gratis)
- Untuk mendapatkan informasi lebih lanjut, peserta yang dinyatakan diterima wajib bergabung ke dalam Whatsapp Grup Kelas: https://komin.fo/wacloud1
- Peserta diharapkan menyiapkan aplikasi Zoom, dan Google Meet.
- Peserta dapat Mengakses materi melalui LMS https://lms.sdmdigital.id
- Peserta diwajibkan daftar Alibaba Account ID untuk mendapatkan akses ke Lab Session pelatihan melalui https://komin.fo/labsession
- Jika menemui kendala, silahkan menghubungi team@microcredential.id atau melalui WhatsApp https://wa.me/6281350009137 (Senin - Jumat, 08.00 s.d. 15.00 WIB).
- Peserta yang lolos seleksi tidak dapat diwakilkan oleh siapapun
- Peserta diharapkan hadir tepat waktu
- Peserta wajib mengikuti seluruh rangkaian kegiatan
- Keputusan Panitia ini bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
Lampiran peserta lolos bisa diakses melalui https://bit.ly/PengumumanCloudComputing. Demikian pengumuman ini disampaikan, atas perhatiannya diucapkan terima kasih.
Lampiran
Label
pelatihan, pengumuman, microcredential