Gambar: Foto Kepala Badan Pada Acara Penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) atas laporan keuangan Kementerian/Lembaga Tahun 2022 oleh BPK RI

  • Bagikan

Jakarta (10/07/2023) Bertempat di Auditorium Tower BPK RI (Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia) Kepala Badan Litbang SDM Kementerian Kominfo, Bapak Hary Budiarto hadir mewakili Plt. Menteri Komunikasi dan Informatika Bapak Prof. Mahfud M.D hadir untuk memenuhi undangan dari BPK RI dalam acara penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) atas laporan keuangan Kementerian/Lembaga Tahun 2022 di lingkungan Auditorat Utama Keuangan Negara III pada Senin tanggal 10 Juli 2023. Pada kegiatan tersebut hadir perwakilan dari 34 Kementerian dan Lembaga.

Anggota III melaporkan secara keseluruhan banyak entitas yang sudah menerima opini WTP (Wajar Tanpa Pengecualian) artinya secara garis besar Kementerian atau Lembaga di Lingkungan pemeriksaan Auditorat Keuangan Negara III sudah sesuai dengan PP nomor 71 tahun 2010 dalam menerapkan Standar Akuntansi Pemerintah (SAP). LHP sendiri berisikan informasi lengkap untuk satu periode atau satu tahun pelaksanaan kinerja lembaga pemerintahan. Dokumen LHP merupakan hasil pemeriksaan laporan keuangan lembaga pemerintahan yang dilakukan oleh BPK yang mana isinya menyajikan tiga hal, yaitu opini audit, temuan audit, dan kesimpulan atau rekomendasi BPK RI.

Kementerian Kominfo termasuk kedalam 7 entitas signifikan AKN III, hal tersebut diperoleh karena peran Kemenkominfo dalam melaksanakan program transformasi digital dengan anggaran yang sangat besar. Opini yang diputuskan oleh BPK atas laporan keuangan untuk Kemenkominfo adalah WDP (Wajar Dalam Pengecualian).


Label
lhp, bpk, laporan, keuangan