Gambar: Foto Presiden Prabowo Subianto Buka Rapat Koordinasi Nasional Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah Tahun 2024  (Diambil dari Youtube Kemensekneg dan Kemendagri)

  • Bagikan

Sentul, Kamis, 7 November 2024 – Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, secara resmi membuka Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah Tahun 2024 yang diadakan di Sentul International Convention Center (SICC), Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Dalam sambutannya, Presiden Prabowo mengapresiasi inisiatif Kementerian Dalam Negeri untuk menyelenggarakan forum strategis ini bersama seluruh jajaran pemerintahan di penghujung tahun 2024.

“Saya sangat menghargai langkah ini karena ini adalah kesempatan pertama saya untuk berbicara dengan seluruh pengambil keputusan di republik kita. Saya kira ini adalah suatu momen yang sangat bermanfaat dan sangat strategis,” ujar Presiden Prabowo dalam pidato pembukanya. Menurutnya, pertemuan ini merupakan kesempatan emas untuk memperkuat sinergi dan menyamakan visi antara pemerintah pusat dan daerah dalam menjalankan program prioritas nasional.

Rakornas tahun ini mengusung tema “Implementasi Asta Cita Menuju Indonesia 2024” yang bertujuan untuk melakukan harmonisasi seluruh jajaran pemerintah daerah guna mendukung program prioritas dan arah kebijakan pemerintah lima tahun ke depan. Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian menyampaikan bahwa penyelenggaraan Rakornas merupakan tindak lanjut arahan Presiden Prabowo untuk memastikan keselarasan dan kolaborasi antara pemerintah pusat, daerah, serta Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dalam membangun Indonesia.

“Rakornas ini bertujuan untuk mengoordinasikan dan mengharmonisasikan pemerintah daerah, Forkopimda, serta instansi vertikal di daerah guna mendukung program prioritas serta arah kebijakan Bapak Presiden selama lima tahun ke depan,” kata Mendagri Tito dalam laporannya.

Kegiatan ini dihadiri oleh total 5.360 peserta dari berbagai instansi dan jajaran pemerintahan di seluruh Indonesia. Selain perwakilan kementerian/lembaga pusat, hadir pula 4.369 anggota Forkopimda dari kabupaten dan kota, 416 bupati, 98 wali kota, serta 38 gubernur dari seluruh penjuru Tanah Air.

Rakornas ini dapat menjadi momentum untuk meningkatkan sinergi dan kolaborasi antarinstansi dalam upaya menciptakan tata kelola pemerintahan yang efisien serta memperkuat kesiapan dalam menghadapi tantangan nasional ke depan. Kementerian Dalam Negeri juga berharap bahwa pertemuan ini dapat menjadi langkah awal yang solid dalam mewujudkan visi dan misi Asta Cita untuk Indonesia yang maju dan sejahtera.

Kabadan menghimbau kepada seluruh pegawai di BPSDM Komdigi berdasarkan intruksi Presiden penggunaan anggaran negara untuk program pengembangan SDM di bidang Komunikasi, Informasi dan digital dapat efisien dan optimal dalam mengurangi kebocoran anggaran dan banyak bermanfaat bagi masyarakat. Bapak Presiden menyampaikan bila seluruh ASN dapat menekan kebocoran tadi akan dikembalikan untuk kenaikan gaji atau pendapatan. Banyak materi-materi Rakornas yang disampaikan oleh Menko dan Menteri yg terkait dengan kegiatan BPSDM dapat dipelajari dan disesuaikan dengan program-program BPSDM Komdigi agar bisa mewujudkan sinergitas dan mendapatkan hasil yang optimal.


Label
rakornas, presiden, arahan