Gambar: Foto Kepala Badan Pengembangan SDM Kominfo Bersama Menkominfo dan Wakil  Menkominfo Pada Rapat Kerja Kementerian Kominfo  Bersama Komisi I DPR RI

  • Bagikan

Jakarta (12/09/2023) Rapat kerja dengan Anggota Komisi I DPR berlangsung di Gedung Nusantara II, Senayan, Jakarta pada selasa 12 September 2023. Menkominfo Budi Arie Setiadi didampingi Wamenkominfo Nezar Patria dan Sekretaris Jenderal Kementerian Kominfo Mira Tayyiba hari dalam rapat tersebut. Selain itu hadir juga Dirjen Informasi dan Komunikasi Publik Usman Kansong, Kepala Badan Pengembangan SDM Hary Budiarto, Inspektur Jenderal Arief Tri Hardiyanto, dan Direktur Utama BAKTI Fadhilah Mathar.

Menteri Kominfo menyampaikan terkait kebutuhan untuk penambahan alokasi anggaran guna mendukung peningkatan layanan publik, seperti Pengembangan Laboratorium BBPPT, optimalisasi penyediaan spektrum frekuensi radio untuk layanan publik, Pengembangan Pusat Monitoring Telekomunikasi (PMT) Pos dan Penyiaran, Perencanaan Strategis Universal Service Obligation (USO), Digital Talent Scholarship (DTS), dan Sistem Layanan Informasi Publik Integrasi Komisi Informasi Pusat.

Pengajuan tambahan anggaran juga akan dialokasikan sebagai dukungan komunikasi publik event nasional seperti Diseminasi World Water Forum 2024, serta Pekan Olahraga Nasional dan Peparnas 2024.

Menteri Kominfo juga menyampaikan targetnya untuk spending better atau berbelanja dengan lebih baik dan juga tepat sasaran agar dampaknya dapat terukur. Selain itu juga Menkominfo menyampaikan apresiasi kepada Komisi I DPR atas dukungan dan kerjasamannya. Harapannya semoga event-event penting nasional seperti Pemilu 2024 dapat berjalan lancar, aman dan damai, serta program-program pemerintah nasional bidang komunikasi dan informatika dapat tercapai dengan hasil yang optimal.


Label
rapat, kerja, dpr, ri, komisi i