Berita :
Kamis, 03 Februari 2022 telah dilaksanakan rapat pleno BLSDM Kominfo di Avenzel Hotel Cibubur, kegiatan ini diikuti oleh seluruh pejabat BLSDM Kominfo baik dari pusat maupun UPT yang ada di beberapa kota di Indonesia. Kegiatan dilaksanakan secara hybrid melalui aplikasi zoom dan luring di ruangan meeting Avenzel Hotel.
Poin pembahasan yang disampaikan Bapak Hary Budiarto sebagai Kabadan BLSDM Kominfo yakni strategi pencapaian target DLA,DTS dan Literasi pada tahun 2022 dan ditambahkan dengan pandangan dari Bapak Dedy Permadi selaku staff ahli Menteri Kominfo, yakni mengkoordinasikan kegiatan yang ada di BLSDM Kominfo dengan Ditjen lain seperti Bakti, sehingga bisa saling mendukung antar program di Kementerian Komunikasi dan Informatika.
Harapannya dengan adanya rapat pleno serta perancanangan strategi ini dapat mensupport kinerja BLSDM serta memperkenalkan lebih jauh ke masyarakat program program pelatihan digital yang ada di Kominfo, mewujudkan arahan President Indonesia ”Indonesia Bisa, Indonesia Maju”, serta mempercepat penciptaan talenta muda yang ada di Indonesia.