Jakarta (29/03/2018) – Dalam rangka peningkatan wawasan peneliti dan kualitas hasil penelitian di lingkungan Badan Litbang SDM Kementerian Kominfo, diadakan kegiatan Serial Lecture dengan tema “Digital Research Method”. Serial Lecture edisi kali ini diadakan di Ruang Laksda TNI Boediharjo, Gedung Utama, lantai 2, Kementerian Kominfo pada tanggal 29 Maret 2018. Pada kegiatan yang dihadiri oleh Kepala Badan Litbang SDM, para Kepala Puslitbang/Pusbang, serta para peneliti, turut hadir pula sebagai narasumber, Dedi Permadi, Tenaga Ahli Menteri Komunikasi dan Informatika Bidang Kebijakan Digital.
Dalam paparan singkatnya Dedi menyebutkan bahwa metode penelitian digital merupakan salah satu metode penelitian yang sedang berkembang di dunia saat ini. Dengan metode ini biaya penelitian menjadi lebih efisien dan tingkat validitasnya setara dengan metode penelitian konvensional. Lebih lanjut dalam paparannya, Dedi menyampaikan bahwa terdapat dua alternatif cara penelitian di era digital.
Cara pertama, pemetaan menggunakan big data, dengan data yang tersedia daring dan dapat diakses publik (open data), seperti data yang terdapat pada Facebook, Instagram, maupun Twitter. Dedi mengambil contoh tentang prediksi konstelasi politik saat pemilihan Presiden Amerika Serikat. Cara kedua, pemetaan melalui knowledge production, dengan data yang berasal dari jurnal-jurnal ilmiah terdahulu. Cara ini membutuhkan waktu penelitian yang lebih lama dibandingkan cara pertama.
Dedi menegaskan bahwa metode penelitian digital ini tidak atau bukan mengganti metode penelitian konvensional, namun dapat saling melengkapi satu sama lain. Kolaborasi kedua metode ini akan memberikan hasil dengan validitas tinggi.
Pada sesi berikutnya, Dedi memperkenalkan salah satu perangkat lunak yang sering digunakan dalam metode penelitian digital, yaitu NVivo. Perangkat lunak ini dapat membantu dalam proses pengumpulan dan pengolahan data pada penelitian kualitatif maupun kuantitatif. Pada sesi ini, Dedi memperlihatkan cara pengambilan (crawling) data dari media digital dan analisis dasar menggunakan NVivo. (Pubdokpus – G)
Label
serial, lecture, digital, research, method