Berita :
Sabtu, 26 Maret 2022 telah dilaksanakan kegiatan Webinar narasumber Universitas Islam Negeri (UIN) melalui platform online, kegiatan ini diselenggarakan oleh UIN dengan total peserta 47 orang. Turut hadir pada kegiatan ini Kepala Badan Litbang SDM bapak Hary Budiarto, Ses Badan Litbang SDM Ibu Haryati, Komisi 1 DPR Ibu Nurul Faizah Rozy dan tim dari UIN.
Kepala Badan Litbang SDM Kominfo bapak Hary Budiarto menyampaikan Badan Litbang SDM Kementerian Kominfo mendukung transformasi digital melalui program unggulan Badan Litbang SDM yakni pelatihan digital yang dibagi menjadi 3 tingkatan (pimpinan,talenta dan literasi) dan bersifat gratis. Jika UIN ingin berpartisipasi dalam program ini silahkan menghubungi tim dari Badan Litbang SDM, baik untuk menjadi peserta maupun pengajar, tuturnya.
Harapannya dengan adanya webinar ini dapat memberikan informasi terkait program yang ada di Badan Litbang SDM Kementerian Kominfo dan memberikan kesempatan untuk UIN dapat berpartisipasi dalam meningkatkan kompetensi dibidang digital dan komunikasi sesuai dengan arahan President RI untuk akselerasi penciptaan talenta digital untuk tahun 2045.