Gambar: Kunjungan Mahasiswa Universitas Sari Mulia Banjarmasin

  • Bagikan

Banjarmasin, 26 Juni 2024 – Sehubungan dengan dilaksanakannya kegiatan Studi Ekskursi di lingkungan Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Sari Mulia, BPSDMP Kominfo Banjarmasin menerima kunjungan mahasiswa Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Sari Mulia Banjarmasin pada Rabu, 26 Juni 2024. Kegiatan dilaksanakan di Ruang Aula Kantor BPSDMP Kominfo Banjarmasin dengan dihadiri oleh 2 dosen pendamping dan 13 mahasiswa dari Program Studi Sarjana Sistem Informasi

Adapun kedatangan rombongan mahasiswa ini dibuka oleh Muhammad Muzakir, pranata komputer, dengan paparan berbagai program Digital Talent Scholarship (DTS) yang dijalankan BPSDMP Kominfo Banjarmasin. Salah satu program yang mendapat perhatian khusus adalah Vocational School Graduate Academy (VSGA), yang menawarkan beasiswa pelatihan dan sertifikasi dengan sertifikat dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP).

Dalam kunjungannya, Nurhaeni, S.T., M.Cs., salah satu dosen yang mendampingi, menyatakan minatnya terhadap program VSGA, “ketika berbicara pelatihan yang berkaitan dengan program studi kami, maka kami sangat tertarik dengan program VSGA, sertifikat BSNP-nya memang sangat bermanfaat dan diperlukan bagi mahasiswa tingkat akhir kami, khsususnya mahasiswa semester 6,” ungkapnya.

Wakil ketua Himpunan Mahasiswa Sistem Informasi (HIMASI) Universitas Sari Mulia, Febria Sera Darnefi, mengajukan pertanyaan mengenai masa berlaku sertifikat BNSP dari program VSGA. “Jika sertifikat BNSP dari pelatihan dan sertifikasi VSGA telah habis masa berlakunya, apakah dapat diperpanjang atau harus mengikuti pelatihan ulang?” tanyanya.

Menanggapi pertanyaan tersebut, Muhammad Khotibul Umam, PIC VSGA, menjelaskan bahwa BPSDMP Kominfo Banjarmasin tidak menyediakan layanan perpanjangan sertifikat. “Untuk perpanjangan sertifikat, solusinya adalah melakukan perpanjangan mandiri dengan biaya sendiri, atau mengikuti pelatihan VSGA kembali,” jelasnya.

Nor Anisa, S.Kom., M.Kom., dosen pendamping lainnya, menyampaikan ucapan terima kasih kepada pihak BPSDMP Kominfo Banjarmasin. “Kami ucapkan terima kasih kepada Bapak/Ibu sekalian karena telah menerima kedatangan kami. Ini merupakan kunjungan pertama dalam rangka Studi Ekskursi, yang bertujuan untuk membuka wawasan para mahasiswa, khususnya Mahasiswa Program Studi Sarjana Sistem Informasi, dalam memahami dunia kerja yang sebenarnya. Peluang kerja apa saja yang tersedia, dan keterampilan apa saja yang dibutuhkan untuk dunia kerja nantinya,” ungkapnya.

Kunjungan ini diharapkan dapat memberikan wawasan baru dan bermanfaat bagi para mahasiswa mengenai dunia kerja dan pentingnya sertifikasi serta keterampilan yang relevan dengan kebutuhan industri saat ini.

****