Gambar: Siswa SMK Negeri 2 Banjarmasin dibekali Pelatihan

  • Bagikan

Banjarmasin (03/06/2024) - Beasiswa pelatihan talenta digital Kominfo, Digital Talent Scholarship (DTS), kembali diadakan di Banjarmasin oleh BPSDMP Kominfo Banjarmasin dengan menyasar sekolah kejuruan. Bekerja sama dengan SMK Negeri 2 Banjarmasin, pelatihan dengan tema ‘Basic Cyber Security’ dalam kegiatan ‘Thematic Academy’ (TA) ini diadakan selama dua hari dari Senin Selasa, 3 4 Juni 2024.

Sebanyak 72 peserta dari kelas X SMK Negeri 2 Banjarmasin dilibatkan dalam pelatihan ini, dimana memang setiap siswa di SMK Negeri 2 Banjarmasin dalam setiap semester dibekali dengan kompetensi dan akan diuji. Hal itu disampaikan oleh Almunawar, ST., M.Pd., selaku Kepala SMKN 2 Banjarmasin dalam pembukaan kegiatan TA di Laboratorium Komunikasi A & B, SMK Negeri 2 Banjarmasin.

“Peran dari industri sebagai pemakai lulusan dari siswa sangat penting, dimana Kementerian Kominfo hari ini ikut terlibat dalam membekali keterampilan murid-murid kami. Kami harapkan setelah mengikuti pelatihan ini anak-anak kami dapat mempresentasikan ilmu yang telah didapatkan.” ungkap Almunawar.

Program Thematic Academy (TA) merupakan salah satu bagian Program Digital Talent Scholarship Kominfo yang ditujukan spesifik pada kalangan atau sektor tertentu. Pelatihan pada TA bertujuan untuk meningkatkan keterampilan digital dasar masyarakat dalam rangka mempercepat transformasi digital Indonesia.

*****