Labura, 1 Maret 2023 – Memulai pelatihan digital bagi pelaku usaha kecil dan menengah di tahun 2023, Balai Besar Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Penelitian (BBPSDMP) Kominfo Medan selenggarakan kegiatan Digital Entrepreneurship Academy (DEA) dengan tema ‘Pemasaran Digital Dasar’ selama dua hari berturut-turut pada 01-02 Maret di Aula Kantor Bupati Labuhanbatu Utara.
Turut hadir pada kegiatan tersebut Bendahara BBPSDMP Kominfo Medan Mewakili Plt. Kepala Jarudo Damanik, Asisten Administrasi Umum Setda Kabupaten Labuhanbatu Utara Dra.H.Susi Asmarani, M.Si, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatikan Kabupaten Labuhanbatu Utara Drs .Sugeng, Analis Perdangangan Ahli Muda Dinas Perdangangan dan Koperasi Usaha Kecil dan Menegah Riyanty Daulay, SP, MM dan Peserta Pelatihan yang berjumlah 100 orang.
Dalam sambutannya pada saat pembukaan pelatihan, Bendahara BBPSDMP Kominfo Medan, Jarudo Damanik, S.Kom, mengatakan “BBPSDMP Kominfo Medan terus mendorong dan membekali pelaku usaha yang memiliki ide atau sudah menjalankan bisnis agar memiliki keterampilan untuk dapat masuk, mengadopsi, bahkan mengoptimalkan ekosistem digital.”
Mewakili Pemerintah Kab. Labura, Asisten Administrasi Umum Setda Kabupaten Labuhanbatu Utara Dra.H.Susi Asmarani, M.Si, Saya menyambut baik , atas terselenggaranya pelatihan yang membantu para pelaku UMKM mampu mengoptimalkan penggunaan media-media digital dalam mengembangkan bisnisya. Kegiatan yang memiliki daya bagi peningkatan kualitas SDM seperti ini merupakan satu langkah lebih maju dalam rangka meningkatkan dan mengembangkan kompetensi, produktuvitas, serta keterampilan bagi pelaku UMKM.
Pembukaan kegiatan dilanjutkan dengan diskusi panel dengan dua orang narasumber yaitu Kepala Dinas Komunikasi dan Informatikan Kabupaten Labuhanbatu Utara Drs .Sugeng, Analis Perdangangan Ahli Muda Dinas Perdangangan dan Koperasi Usaha Kecil dan Menegah Riyanty Daulay, SP, MM
Di penghujung pelatihan peserta juga menyampaikan terimakasih atas penyelenggaraan pelatihan DEA ini.
“ Terimakasih atas semua ilmu yang telah diberikan kepada kami dari BBPSDMP Kominfo Medan, banyak ilmu yang kami dapat selama pembelajaran pelatihan DEA. Selama mengikutu pelatihan dan pembelajaran dari para instruktur ini mengajarkan kami terdapat beberapa tahapan yang harus dilakukan oleh pelaku usaha seperti branding dan promosi usaha itu sendiri dan kami sangat antusias sekali. Saya berharap Bapak/Ibu fasilitator maupun rekan-rekan sekalian dapat menjalankan apa yang kita pelajari selama dua hari ini dan menjadi manfaat bagi diri maupun perkembangan usaha kita. “, Hendri perwakilan peserta pria.
“ Saya mengucapkan terimakasih kepada Panitia BBPSDMP Kominfo Medan yang telah memberikan kami waktu dan kesempatan untuk mengikuti pelatihan disini. Setelah kami mengikuti pelatihan dan mendapatkan materi serta teman juga mendapatkan ilmu yang belum saya terapkan dalam usaha saya. Banyak ilmu yang bisa saya dapatkan setelah mengikuti pelatihan ini. Akhir kata saya mengucapkan terimakasih sekali lagi, semoga ilmu yang kami dapat lewat pelatihan ini bisa kami aplikasikan dalam kehidupan sehari-hari dalam berbisnis terutama mengambangkan berbisnis di Kabupaten Labuhan Batu Utara. “, kata Ernawati, perwakilan peserta wanita.
Sebagai informasi program Digital Entrepreneurship Academy (DEA) merupakan beasiswa pelatihan dari Kementerian Kominfo yang ditujukan untuk masyarakat umum calon pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), serta pelaku usaha UMKM yang ingin naik kelas dalam hal pemanfaatan teknologi digital untuk dapat meningkatkan usahanya. Pelatihan DEA bertujuan untuk mendorong peningkatan keterampilan digital mulai dari dasar hingga menengah bagi calon pelaku usaha UMKM dan pelaku usaha UMKM. Akademi ini menargetkan peserta dari masyarakat umum yang ingin memulai usaha, maupun pelaku UMKM.