Gambar: WhatsApp Image 2022 08 11 at 11 09 05 AM j

  • Bagikan

(Airmadidi, 01 Agustus 2022) - BPSDMP Kominfo Manado melaksanakan kegiatan VSGA (Vocational School Graduate Academy) pada tanggal 01-05 Agustus 2022 yang diadakan di Hotel Sutan Raja, Minahasa Utara. Peserta pelatihan terdiri dari 100 alumni SMK/SMA yang berdomisili di Kab.Minahasa Utara.

Kegiatan ini dibuka oleh Bupati Kab. Minahasa Utara, Bapak Joune J.E.Ganda dan dilanjutkan dengan materi oleh Kepala Dinas Kominfo Kab.Minahasa Utara, Bapak Theodore V.Lumingkewas,MM dan Kepala Dinas Pendidikan Prov. Sulawesi Utara, Ibu Debbie Mamangkey, S.Pd.,MAP.

Kepala Bpsdmp Kominfo Manado, Bapak Drs. Darsa Jaya Hedar, M.AP melalui Koordinator bidang SDM BPSDMP Kominfo Manado, Bapak Marten Rondonuwu, S.Sos memberikan sambutan dan motivasi kepada seluruh peserta agar dapat memaksimalkan kesempatan untuk meningkatkan kompetensi diri melalui pelatihan dan sertifikasi VSGA.

Kegiatan VSGA yang merupakan salah satu program DTS yang diselenggarakan oleh Kemkominfo yang bertujuan untuk meningkatkan Kompetensi Digital SDM kepada alumni SMK/SMA agar dapat dengan siap memasuki dunia kerja dengan memenuhi kompetensi Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia (SKKNI)


Label
dts, vsga, bpsdmp kominfo manado