Gambar: WhatsApp Image 2021 09 16 at 9 12 34 AM j

  • Bagikan

(Manado – 15 September 2021) Dalam rangka monitoring dan evaluasi kegiatan Maritime On The Spot (MOTS) dan pendampingan Zona Integritas, Inspektur Jendral Kementerian Kominfo bapak Doddy Setiadi bersama Inspektur I bapak Syaharuddin, yang didampingi Kepala Balai Monitor dan Frekuensi Radio Kelas II Manado Bapak Heriyanto melakukan kunjungan kerja ke BPSDMP Kominfo Manado. Kunjungan tersebut disambut langsung oleh Kepala Balai Pengembangan SDM dan Penelitian Kominfo (BPSDMP Kominfo) Manado bapak Darsa Jaya Hedar bersama para sub koordinator.

Dalam sambutan dan arahan Inspektur Jenderal Bapak Doddy Setiadi menyampaikan bahwa selain silaturahmi beliau juga sekaligus meninjau aktivitas teman-teman di BPSDMP Kominfo Manado dalam rangka persiapan restrukturisasi di lingkungan Badan Litbang SDM di tahun mendatang. Pegawai juga diharapkan tetap bekerja semaksimal mungkin dan Proaktif (Profesional, Akuntabel, Integritas dan Inovatif) terlebih khusus selalu mengutamakan kepentingan Negara.

Pada kesempatan yang sama kepala balai juga melaporkan proses pelaksanaan program Digital Talent Scholarship (DTS) yang telah dan akan dilaksanakan oleh BPSDMP Kominfo Manado di wilayah kerjanya, adanya tambahan quota sebanyak 1000 peserta untuk program Digital Entrepreneurship Academy (DEA) tahap 2 yang akan diadakan di 16 Kabupaten/kota dan 230 peserta Thematik Academy (TA) untuk wartawan dan migran di 4 kabupaten/kota, pelaksanaan kedua program tersebut direncanakan pada awal bulan Oktober 2021 mendatang.


Label
kunjungan kerja, silahturami, bpsdmp kominfo manado