Gambar: MOU di Pemda Tegal

  • Bagikan

Berita :

Senin, 01 Oktober 2021 telah dilaksanakan kegiatan penandatangan MOU dan PKS dengan Pemda Tegal, kegiatan dilaksanakan di tegal, Jawa Tengah. Kegiatan ini diselenggarakan oleh BPSDMP Jogjakarta, turut hadir pada kegiatan ini Bupati Tegal, ibu ” Dra. Hj. Ummi Azizah”, Sekda Kab.Tegal ”dr. Widodo Joko Mulyono, M. Kes, MM”, Kadis Kominfo Kab Tegal “Bambang Kusnandar Aribawa, SP, M.Si”, Kadis Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kab. Tegal ”Dessy Arifianto, S.Sos, MT”, Instansi Pamerintah Tegal lainnya dan BPSDMP.

Kepala Badan Litbang SDM Bapak ”Hary Budiarto” menyampaikan terkait dengan pengembangan proyek smart city, dimana smart people menjadi salah satu pilar utamanya, pada kesempatan ini, saya juga ingin menegaskan kembali terkait kerjasama peningkatan kapasitas sumber daya manusia sebagai salah satu ruang lingkup kerja sama yang kita sepakati bersama pada Nota Kesepakatan Sinergi. Pendidikan dan pengembangan sumber daya manusia yang melek teknologi merupakan faktor pendukung utama keberhasilan pengelolaan smart city dan akselerator transformasi digital. Untuk itu, komitmen kita bersama dalam menyukseskan Program 10.000 DTS sangat penting agar tujuan pengembangan masyarakat digital dapat segera kita realisasikan dan dapat kita ambil manfaatnya.

Harapannya semoga kerja sama yang terjalin antara Badan Penelitian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kementerian Komunikasi dan Informatika dengan Pemerintah Kabupaten Tegal dapat membantu pengembangan smart city di Kabupaten Tegal, mempercepat penyediaan kebutuhan talenta digital dan mendorong daya saing Sumber Daya Manusia Industri Indonesia untuk mempercepat Transformasi Digital.