Jakarta (20/10/2020) – Kementerian Kominfo memperoleh predikat WTP atas Laporan Keuangan Tahun Anggaran 2019 dari BPK. Perolehan predikat WTP ini merupakan keempat kalinya berturut-turut sejak tahun 2016.
Atas capaian ini Kementerian Kominfo memberikan apresiasi dan penghargaan bagi para petugas, pengelola, dan penyusun laporan BMN maupun keuangan di seluruh satuan kerja (satker) maupun UPT Kementerian Kominfo dalam bentuk Penganugerahan Laporan Keuangan dan Pengelolaan BMN Kementerian Kominfo Tahun 2020. Penganugerahan tersebut terbagi atas beberapa kategori, seperti Laporan Keuangan Terbaik Kategori Pagu di Bawah 10 Miliar dan Pengelolaan BMN Terbaik Kategori Nilai BMN di Bawah 35 Miliar.
BPSDMP Kominfo Yogyakarta Menyabet Juara Pertama Pengelolaan BMN Terbaik Kategori Nilai BMN di Bawah 35 Miliar
Badan Litbang SDM sebagai salah satu entitas pelaporan Kementerian Kominfo memperoleh penghargaan dalam tiga kategori. Salah satunya bahkan menyabet Juara Pertama Pengelolaan BMN Terbaik Kategori Nilai BMN di Bawah 35 Miliar yang diperoleh BPSDMP Kominfo Yogyakarta.
Penganugerahan Laporan Keuangan dan Pengelolaan BMN Kementerian Kominfo Tahun 2020 ini terbagi atas beberapa kategori, dan untuk pengelolaan BMN terbaik dinilai dengan memperhatikan kriteria capaian PSP, capaian penghapusan, ketepatan waktu dan kualitas usulan RKBMN, transaksi koreksi pencatatan, dan pendapatan PNBP terkait dengan pemanfaatan aset non tusi. Berikut hasil lengkapnya!
Laporan Keuangan Terbaik
Kategori Pagu di Bawah 10 Miliar |
|
Kategori Pagu 10 s.d 60 Miliar |
|
Kategori Pagu di Atas 60 Miliar |
|
Pengelolaan BMN Terbaik
Kategori Nilai BMN di Bawah 35 Miliar |
|
Kategori Nilai BMN 35 s.d 90 Miliar |
|
Kategori Nilai BMN di Atas 90 Miliar |
|
Penghargaan Individual Diberikan Kepada Tiga Pemenang
Selain itu diberikan pula penghargaan individual dengan tiga kategori. Ketiga penghargaan individual tersebut diberikan kepada:
- Sekretaris Direktorat Jenderal SDPPI, Rd. Susanto, sebagai Penanggungjawab Laporan Keuangan/BMN Eselon 1 Responsif;
- Petugas Penyusun Laporan Keuangan Direktorat Jenderal SDPPI, Rita Farah Diana, sebagai Petugas Penyusun Laporan Keuangan Eselon 1 Proaktif; dan
- Petugas Pengelola/Penyusun Laporan BMN Direktorat Jenderal SDPPI, Aditya Ibrahim, sebagai Petugas Penyusun Laporan BMN Eselon 1 Proaktif.
Penilaian Dilakukan oleh Tim dari DJKN dan DJPB Kementerian Keuangan
Penganugerahan ini diselenggarakan oleh Sekretariat Jenderal Kementerian Kominfo bekerja sama dengan DJKN dan DJPB Kementerian Keuangan. Penilaian/penjurian atas laporan keuangan maupun pengelolaan BMN dari seluruh satker/UPT di lingkungan Kementerian Kominfo dilakukan oleh Tim Penilai dari DJKN dan DJPB Kementerian Keuangan, yang terdiri atas:
- Kasubdit Bimbingan Akuntansi Instansi dan BUN DJPB Kementerian Keuangan, Denny Febriano Singawiria, SE, MM.
- Kasie Bimbingan Akuntansi Regional dan BUN DJPB Kementerian Keuangan, Nur Abdul Haris.
- Pelaksana DJPB Kementerian Keuangan, Steven.
- Kasubdit BMN IV DJKN Kementerian Keuangan, Idris Aswin, SE, AK, MM.
- Kasie BMN IV C DJKN Kementerian Keuangan, Faradisa Indah Puri, SP, SE.AK.
- Pelaksana DJKN Kementerian Keuangan, Wiwin Atikah.
Penganugerahan ini diumumkan di sela-sela acara Rapat Koordinasi Nasional Keuangan Kominfo pada Selasa (20/10) yang diselenggarakan oleh Biro Keuangan secara virtual. Selamat kepada para pemenang, semoga menambah semangat di tengah situasi pandemi.
===
Pubdokpus – Penulis: Riguna A. Fazar; Redaktur: Riguna A. Fazar
Label
pertama, juara, yogyakarta, kominfo, bpsdmp, 2020, bmn, pengelolaan, keuangan, laporan, penganugerahan