Jakarta (29/09/2023) - Berdasarkan keputusan Panitia Pengisian Jabatan Administrator Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Komunikasi dan Informatika, melalui pengumuan ini disampaikan hasil Seleksi Administrasi Jabatan Administrator Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Komunikasi dan Informatika dengan ketentuan, sebagai berikut:
- Pelamar dinyatakan memenuhi persyaratan administrasi sesuai dengan Nota Dinas Nomor: 2075/BLSDM.1/KP.01.02/09/2023 tentang Pelaksanaan Assesment Calon Kepala Balai di Lingkungan Badan Pengembangan SDM Kominfo.
- Pelamar yang dinyatakan memenuhi persyaratan administrasi adalah sebagaimana terlampir.
- Bagi pelamar yang dinyatakan memenuhi persyaratan administrasi, agar melaksanakan rangkaian asesmen, yaitu:
No Kegiatan Tanggal Waktu Tempat 1 Uji komptensi (Assesment Test) tertulis 2 Oktober 2023 08.00 - 12.00 Pusdiklat Kominfo Kebon Jeruk 2 Wawancara Assesment 10 s.d 12 Oktober 2023 08.00 - 16.00 Link zoom menyusul - Peserta yang tidak hadir sebagaimana jadwal yang telah ditetapkan dianggap mengundurkan diri.
- Peserta wajib meng-upload Critical Analysis dan Proposal Writing melalui sifta.id paling lambat hari Kamis, 5 Oktober 2023.
- Peserta wajib membawa laptop saat tes tertulis (Assesment Test) dengan spesifikasi, seperti berikut:
- Sistem Operasi Windows 10;
- RAM 4 GB;
- Tidak disarankan menggunakan MacBook atau Linux.
Keputusan Panitia Pengisian Jabatan Administrator Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Komunikasi dan Informatika tidak dapat diganggu gugat. Daftar nama peserta lolos seleksi administrasi dapat diakses pada file terlampir. (Kepegorg/MS-Pubdokpus/RAF)
Lampiran
Label
hasil seleksi administrasi, bpsdm kominfo