Manado, 27 Desember 2024 – Balai Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Penelitian (BPSDMP) Komunikasi dan Digital (Komdigi) Manado mengadakan rapat koordinasi yang dihadiri oleh Kepala BPSDM Komdigi, Bapak Hary Budiarto. Rapat koordinasi ini dihadiri juga oleh Kepala BPSDMP Kominfoi Manado, Bapak Arsyad, beserta seluruh pegawai di lingkungan BPSDMP Kominfo Manado. Rapat ini bertujuan untuk membahas capaian program Digital Talent Scholarship (DTS) dan strategi pelaksanaan program pengembangan talenta digital pada tahun 2025.
Untuk periode 2025-2029, BPSDM Komdigi menargetkan pencapaian program Digital Telent Scholarship seperti Thematic Academy (TSA), Vocational School Graduate Academy (VSGA), Fresh Graduate Academy (FGA), dan Government Transformation Academy (GTA) dan akademi lainnya total 100.000 lulusan yg kompeten. Selain itu, berkolaborasi dengan mitra internasional, seperti Microsoft, NIPA Korea, Mastercard dan APCICT, akan memperkuat pelatihan berbasis AI, keamanan siber, dan teknologi digital untuk wanita.
Dalam arahannya, Bapak Hary Budiarto menegaskan pentingnya sinergi antara pusat dan daerah untuk mengoptimalkan pelaksanaan program DTS. “Capaian BPSDMP Kominfi Manado selama ini sudah baik mengingat jumlah SDM yg terbatas. Namun, tantangan ke depan semakin besar, sehingga kita perlu mematangkan strategi dan pelaksanaan untuk memastikan dampak dari program talenta digital yang telah dijalankan,” ujar Kabadan.
Selain itu, rapat ini juga membahas program literasi digital, yang melibatkan warga yg disebut sebagai Pandu Literasi Digital dan pembahasan mekanisme modul berbasis Learning Path System untuk pelatihan mandiri (self-paced learning). Strategi ini diharapkan mampu menjangkau lebih banyak masyarakat dan menciptakan ekosistem digital yang inklusif.
Rapat ini menjadi momentum penting untuk memperkuat komitmen BPSDMP Kominfo Manado dalam mendukung transformasi digital di Sulawesi Utara, Sulawesi tengah dan Maluku Utara. Untuk target capaian Tahum 2025 total sebesar 9000 peserta lulus pelatihan dengan perincian 3000 peserta lulus microskill dan sekaligus menyelesaikan program VSGA 1000 peserta, FGA 1000 peserta,GTA 1000 peserta, DEA 2000 peserta dan TA sebesar 1000 peserta. Diharapkan program-program yang dirancang mampu menciptakan talenta digital yang unggul dan kompeten, serta memperkuat peran Indonesia di era digital global
Label
rakor, bpsdmp, kominfo, manado